Kamis, 20 Maret, 2025
spot_img
More

    Berita Terkini

    Rencana Pemerintah Tambah Kuota Rumah Subsidi untuk MBR, Wamen PKP, Fahri Hamzah: Pembahasan Masih Berlangsung

    JAKARTA, PARLE.CO.ID – Pemerintah kabarkan akan menambah kuota rumah bersubsidi bagi Masyarakat Berpenghasilan Rendah (MBR), dalam bentuk Fasilitas Likuiditas Pembiayaan Perumahan (FLPP). Sedang mengenai penambahan kuota FLPP ini, pembahasannya masih berlangsung.

    Demikian katak Wakil Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (Wamen PKP) RI, Fahri Hamzah dikutip dari siaran pers pada Jumat (28/2/2025).

    Menurut Fahri, penambahan kuota FLPP perlu penetapan dan ada regulasi teknisnya tersendiri. Maka dari itu, kini proses diskusinya masih berlangsung.

    “Ini merupakan salah satu upaya mengatasi kekurangan pemenuhan kebutuhan hunian (backlog),” sebut mantan Wakil Ketua DPR RI yang membidangi kesejahteraan rakyat itu.

    Ia menyebut backlog disebabkan oleh tingkat kemiskinan yang cukup tinggi, banyaknya pengangguran, dan pertumbuhan ekonomi yang tidak merata.

    “Untuk itu hadirnya Kementerian PKP akan merancang kebijakan-kebijakan yang ada menjadi aksi nyata,” ujarnya lagi.

    Sebagimana diketahui, saat ini pemerintah menganggarkan dana Rp 18 triliun di APBN 2025 untuk mendukung 220 ribu rumah bagi MBR dalam bentuk FLPP.

    Dalam program ini, MBR bisa mendapatkan Kredit Pemilikan Rumah (KPR) dengan bunga hanya 5 persen selama 20 tahun. ***

    Berita Terkini

    spot_imgspot_img

    Jangan Terlewatkan

    Tetap Terhubung

    Untuk mendapatkan informasi terkini tentang berita, penawaran, dan pengumuman khusus